top of page

Asset or Wealth Manager?
MENYELAMI DUA PEKERJAAN PERBANKAN PALING MENARIK SEKARANG

Mochamad Maulia Giffary

Tidak dapat dipungkiri bahwa perbankan masih menjadi salah satu sektor pekerjaan yang paling menarik di dunia hingga saat ini. Hal ini pun diakui kebenarannya di Indonesia, yang pasarnya diyakini akan terus tumbuh pada dasawarsa ini, dengan adanya kemungkinan untuk menjadi ekonomi terbesar ketujuh di dunia pada 2030, menurut peneliti McKinsey (Agarwal, et.al., 2021). Prospek industri perbankan dalam negeri untuk tumbuh pun menjadi hampir tidak dapat dihindari, meninjau proyeksi permintaan layanan terkait investasi di masa mendatang yang akan bertumbuh. Profesi dalam industry perbankan dapat sangat beragam. Selain pekerjaan yang umumnya ditemukan pada setiap perusahaan, seperti human resources dan technological supports, sejumlah pekerjaan yang khusus untuk bidang perbankan juga seringkali dibuka; dua di antaranya adalah Asset dan Wealth Manager. Meskipun terdengar mirip dan seringkali digunakan secara bergantian – cukup mirip sampai banyak pencari kerja menjadi kebingungan – kedua istilah untuk pekerjaan yang menjadi primadona di bidang keuangan tersebut sebenarnya memiliki perbedaan. Lalu, apa,sebenarnya arti dari kedua istilah tersebut?

​

Asset dan Wealth Management kerap dianggap sebagai bagian dari cabang Private Banking bagi kebanyakan bank dengan banyak layanan. Dalam arti yang lebih sempit, Private Banking merupakan sebuah layanan yang mencakup investasi, perbankan, dan lainnya, yang ditawarkan kepada orang-orang kaya beserta keluarga mereka (Market Business News, 2019). Namun, semakin banyak bank yang menjadi inklusif dalam menawarkan layanan Private Banking untuk mendapatkan ukuran pasar yang lebih besar dengan menciptakan layanan penasihatan manajemen kekayaan yang lebih personal dan khusus bagi klien dengan tingkat pendapatan yang lebih beragam, di luar klien-klien yang berharta banyak.

​

Sama-sama berkarakteristik sebagai bagian dari Private Banking, lalu apa perbedaan di antara Asset dan Wealth Management? Seorang Asset Manager dikenal sebagai profesional keuangan yang mengelola uang dan aset keuangan atas nama klien – yang dapat berupa individu biasa, perusahaan, atau bahkan organisasi nirlaba – untuk mengembangkan nilai aset mereka (O’Connell, 2021). Seorang Wealth Manager juga melakukan hal yang sama, ditambah hal lain. Selain mengatur uang klien, seorang Wealth Manager, sebagaimana dijelaskan oleh Mary Erdoes, CEO Asset & Wealth Management J.P. Morgan, juga mengawasi dan mengelola pernyataan posisi keuangan, dengan kata lain, aset dan hutang, klien mereka, sehingga keseluruhan kekayaan mereka dapat digunakan untuk memenuhi tujuan pribadi mereka ketika dibutuhkan (Rubenstein, 2021). Dengan demikian, seorang Wealth Manager menawarkan layanan yang lebih holistik dan berfokus pada tujuan yang sesuai dengan kebutuhan kliennya. Khususnya bagi individu, kebutuhan-kebutuhan tersebut dapat mencakup, misalnya, rencana keuangan dan pensiun.

​

Asset dan Wealth Manager sama-sama dikenal sebagai dua pekerjaan yang menguntungkan. Suatu sumber menyebutkan jika gaji Asset Management Associate di Indonesia dapat mencapai Rp. 216.000.000,- setiap tahunnya (Salary Explorer, 2021). Gaji Wealth Manager pun tidak kalah menarik, dengan nilai tertinggi terlapor mencapai Rp 151.000.000 per tahun (Glassdoor, 2021). Namun, menariknya kedua gaji tersebut harus dipertimbangkan secara hati-hati mengingat seberapa besar tuntutan kedua pekerjaan tersebut, dengan puluhan jam kerja tambahan yang menjadi lumrah, terutama bagi mereka yang baru memulai pekerjaan tersebut.

​

Sekarang, pertanyaannya adalah, seperti apa gambaran Asset dan Wealth Manager yang ideal? Seseorang dengan gelar pendidikan tinggi di bidang seperti keuangan, bisnis, dan akuntansi umumnya diharapkan untuk mengisi posisi tersebut karena jurusan-jurusan tersebut biasanya mengajarkan mahasiswa mereka kemampuan analisis dan manajemen investasi yang penting dalam mengerjakan berbagai tanggung jawab dari kedua pekerjaan tersebut. Kompetensi penalaran dan analisis kuantitatif yang kuat juga penting bagi seorang Asset maupun Wealth Manager mengingat mereka berurusan dengan angka-angka dalam sebagian besar pekerjaannya. Terakhir, penting juga bagi mereka untuk memiliki kemampuan komunikasi yang mumpuni, karena mereka akan perlu secara terus-menerus menjaga hubungan dengan klien mereka. Tentunya, bukan tanpa alasan jika Private Banking juga dikenal pula sebagai Relationship Management (Birken, 2020).

Referensi

​

​

Market Business News. (2019, August 12). What is Private banking? Definition and Meaning. Market Business News. Retrieved September 24, 2021, from https://marketbusinessnews.com/financial-glossary/private-banking/#:~:text=Private%20banking%20is%20a%20service,rich%20people%20and%20their%20families.&text=Typically%2C%20private%20banking%20services%20will,%24500%2C000%20worth%20of%20investable%20assets. 

​

Agarwal, R., Santoso, A., Tan, K. T., & Wibowo, P. (2021, May 20). Ten Ideas to Unlock Indonesia's Growth After COVID-19. McKinsey & Company. Retrieved September 24, 2021, from https://www.mckinsey.com/featured-insights/asia-pacific/ten-ideas-to-unlock-indonesias-growth-after-covid-19. 

​

Birken, E. G. (2021, June 21). What is a Private Banker and Do You Need One? Forbes. Retrieved September 24, 2021, from https://www.forbes.com/advisor/banking/what-is-a-private-banker-and-do-you-need-one/. 

​

Glassdoor. (2021). Wealth Manager Jobs in Jakarta (Indonesia). Glassdoor. Retrieved September 24, 2021, from https://www.glassdoor.com/Job/jakarta-wealth-management-jobs-SRCH_IL.0,7_IC2709872_KO8,25.htm. 

​

O'Connell, B. (2021, June 2). Asset Management: Get Expert Help to Manage Your Money. Forbes. Retrieved September 24, 2021, from https://www.forbes.com/advisor/investing/what-is-asset-management/. 

​

Rubenstein, D. (2021). The Difference Between Wealth Management and Asset Management. YouTube. Bloomberg. Retrieved September 24, 2021, from https://www.youtube.com/watch?v=_exLZPC9qwc. 

​

Salary Explorer. (2021). Asset Management Associate Average Salary in Indonesia 2021. Salary Explorer. Retrieved September 24, 2021, from http://www.salaryexplorer.com/salary-survey.php?loc=101&loctype=1&job=12099&jobtype=3. 

​

​

bottom of page